Review Film: Encanto (2021)


“Buat keluargamu bangga”

Pernah nggak sih kamu ngalamin sebuah situasi dalam kehidupan nyata ketika kamu ngerasa begitu penting tapi malah dianggap nothing alias dikacangin oleh orang-orang terdekatmu? Oleh keluargamu sendiri misalnya? Terutama buat kamu yang mungkin punya keluarga besar. Punya om-tante-paman-bibi-kakak-adik-sepupu-keponakan-whatsover? Hal itulah yang dialami oleh Mirabel Madrigal di film animasi musikal Disney terbaru, Encanto.

Encanto dalam bahasa Spanyol berarti “Pesona” atau “Mantra” yang menceritakan tentang sebuah keluarga bernama Madrigal yang tinggal di sebuah kota ajaib di Kolombia. Dahulu kala, pasangan Pedro dan Alma Madrigal beserta tiga anak kembar mereka yang baru saja lahir, secara terpaksa harus meninggalkan tempat tinggal mereka karena suatu alasan. Pada saat itu, Pedro meninggal dan terjadilah sebuah keajaiban. Lilin yang mereka bawa menjadi api abadi. Api ajaib yang takkan pernah padam. Menciptakan sebuah tempat perlindungan untuk ditinggali (sebuah bukit yang menurutku kok agak mirip sama desanya Moana). Tempat yang penuh dengan keajaiban. Sebuah Encanto.

Bahkan keajaiban tersebut menciptakan sebuah rumah dan biasanya disebut Casita oleh keluarga Madrigal yang ternyata hidup! Literally hidup! Di mana rumah ini bisa diajak berinteraksi layaknya makhluk hidup. Meski nggak bisa ngomong. Ingat ombak yang membantu Moana? Yup, like that!

Pada usia tertentu, ketiga anak keluarga Madrigal juga dikaruniai sebuah kekuatan ajaib dan hal ini terus terjadi secara turun temurun. Jadi setiap anak yang lahir di keluarga Madrigal, diberkahi sebuah kekuatan ajaib sampai ketika waktu Mirabel Madrigal tiba, ia tidak memeiliki kekuatan sihir sama sekali. Sounds familiar? Kalo yang pernah baca atau nonton My Hero Academia pasti paham.

Jadi nenek (Abuela) Alma Madrigal yang adalah pemimpin yang mengatur keluarga Madrigal ini punya anak kembar tiga mereka adalah:

1. Julieta Madrigal, bisa menyembuhkan orang lain dengan makanan yang ia buat. Memiliki tiga orang anak yaitu:

a.  Isabela Madrigal, paling cantik, anggun dan sempurna dengan rambut berkilau memiliki kekuatan bisa mengeluarkan berbagai macam bunga yang di beberapa adegan mengingatkanku dengan iklan Molto yang bunga-bunga itu loh LOL

b. Luisa Madrigal, adalah wanita paling kuat. Dia punya kemampuan mengangkat apapun dengan bentuk badan muscle LOL

c. Mirabel Madrigal, tidak diberkahi kekuatan apapun

2. Bruno Madrigal, memiliki kekuatan untuk melihat masa depan

3. Pepa Madrigal, Pengatur cuaca, memiliki tiga orang anak yaitu:

a. Dolores Madrigal, bisa mendengan suara sekecil apapun

b. Camilo Madrigal, seorang shape-shifter alias bisa berubah bentuk

c. Antonio Madrigal, bia berbicara dengan binatang

Baca nama-nama karkternya berasa telenovela nggak sih? Kan based on Colombian culture.

Just imagine, gimana sih perasaan kamu ketika kamu hidup dan tinggal disebuah keluarga besar yang semua anggota keluarganya diberkahi dengan kekuatan tertentu sedangkan kamu seorang diri nggak? Atau lebih realistis deh dalam kehidupan nyata, ketika di keluarga besarmu, hanya kamu saja yang merasa nggak berguna sama sekali, paling bodoh, paling nggak bisa apa-apa, paling nggak spesial, paling jelek padahal pengen banget gitu membanggakan keluarga dan hal itulah yang dirasakan oleh Mirabel. Sedih sih. Tapi untungnya Mirabel adalah gadis yang kuat punya big heart dan selalu meyakinkan diri bahawa dirinya tetap spesial bagi keluarganya meski tanpa berkat.

Secara kualitas animasi, film Encanto ini udah nggak perlu diragukan lagi deh. Disney gitu loh. Cantik, colorful, indah, dan sangat detil. Agak kaget pas adegan Luisa Madrigal ngangkat keledai, bulu-bulu halus (?) di punggung dan lengannya terlihat jelas. Padahal nggak di zoom loh. Sampai sedetil itu! Cuma dari segi cerita menurutku biasa saja. Terkesan flat kayak TV tetangga sebelah. Konfliknya kurang digali. Padahal kan sudah menyangkut perkekuatan-kekuatan-super gitu even nggak ada villain sama sekali yang bikin saya berkesimpilan yah gitu doing. Hiks. Mengsedih.

Karena ini adalah film musikal, so pasti dihiasi beberapa lagu yang lumayan catchy menghiasi sepanjang film. Karena saya menonton versi dubbing Bahasa Indonesia, entah kenapa lebih suka lagu-lagu versi Indonesianya. Eh ya film Encanto ini disutradarai oleh Jared Bush dan Byron Howard yang kemaren sempat bikin Zootopia juga.

Saya kasi 6 eh 7 dari 10 deh. Karena lagu-lagunya bagus!

J. K. Rowling Menolak Undangan HBO Max Reunion Special


Setelah lebih dari 20 tahun pemutaran perdana film Harry Potter and Sorcerer’s Stone, para pemain dan sutradara akan kembali. Bukan untuk film terbaru melainkan sebuah reunian yang bertajuk HBO Max’s Harry Potter 20th Anniversary: ​​Return to Hogwarts di mana para pemain film Harry Potter seperti Daniel Radcliffe, Emma Watson dan Rupert Grint akan turut hadir dalam acara tersebut.

Para pemain pendukung lainnya seperti Helena Bonham Carter (Bellatrix Lestrange), Robbie Coltrane (Hagrid), Ralph Fiennes (Lord Voldemort), Jason Isaacs (Lucius Malfoy), Gary Oldman (Sirius Black), Imelda Staunton (Dolores Umbridge), Tom Felton (Draco Malfoy), dan Ian Hart (Profesor Quirrell), 

Selain itu, pemeran keluarga Weasley seperti Keluarga James Phelps (Fred Weasley), Oliver Phelps (George Weasley), Mark Williams (Arthur Weasley), Bonnie Wright (Ginny Weasley) bakal hadir juga loh!

Deretan pemeran teman-teman Harry Potter juga masuk dalam daftar, seperti Alfred Enoch (Dean Thomas), Matthew Lewis (Neville Longbottom), Evanna Lynch (Luna Lovegood) bahkan sutradara Chris Colombus juga akan turut meramaikan.

Yang mengejutkan adalah sang penulis J. K. Rowling menolak undangan reunian tersebut. Alasannya adalah karena J. K. Rowling memang sama sekali tidak mau. Serius lo?

Menurut Entertainment Weekly, ketidakhadiran Rowling di acara spesial HBO Max, yang menyatukan kembali para bintang dan pembuat film dari delapan film Harry Potter, adalah keputusan yang dibuat oleh timnya dan tidak ada hubungannya dengan kontroversi seputar pendiriannya tentang masalah trans beberapa waktu lalu.

Ketika sebelumnya dilaporkan bahwa Rowling hanya akan muncul di episode khusus melalui rekaman arsip, alasan ketidakhadirannya tidak disebutkan. Hal ini membuat banyak spekulasi dari penggemar bahwa ketidakhadirannya adalah reaksi terhadap pernyataan kontroversialnya tentang transgender yang telah menerima reaksi beragam dari para penggemar.

Harry Potter 20th Anniversary: Return to Hogwarts rencananya akan tayang perdana di HBO Max tanggal 1 Januari 2022.